Kami ingin menyediakan konten yang paling menarik saat Anda menggunakan Pinterest. Terkadang kami menggunakan informasi dari fitur situs Pinterest seperti tombol Simpan untuk melakukan hal ini. Penyedia layanan iklan kami mungkin juga memberi kami informasi tentang aktivitas Anda di luar Pinterest untuk memberi Anda iklan yang dipersonalisasi. Anda bisa memilih apakah kami dapat menggunakan informasi untuk menyesuaikan Pinterest bagi Anda dengan membuka pengaturan akun.

Tombol Simpan dan fitur-fitur situs

Jika Anda membuka situs yang memiliki tombol Simpan atau widget Pinterest, Pinterest dapat menggunakan info tentang kunjungan tersebut untuk menyesuaikan pengalaman Anda di Pinterest, mengukur efektivitas iklan, dan untuk tujuan lain yang dijelaskan di Kebijakan Privasi kami.

Iklan yang Dipersonalisasi

Untuk membantu Anda melihat iklan yang cenderung lebih membuat Anda tertarik, Pinterest atau perusahaan yang beriklan di Pinterest dapat menggunakan informasi tentang aktivitas Anda di luar Pinterest untuk mempersonalisasi iklan yang Anda lihat.

Misalnya:

  • Perusahaan yang beriklan di Pinterest dapat membagikan daftar alamat email pelanggan kepada kami. Dan jika pelanggannya ada di Pinterest, kami dapat menunjukkan iklan yang lebih relevan kepada pelanggan tersebut.
  • Perusahaan dapat menggunakan tag Pinterest di situs webnya, atau mengirim informasi kepada kami dari aplikasi selulernya, untuk membantu kami memahami siapa yang mengunjungi atau melakukan pembelian di situs atau aplikasinya. Kami dapat menggunakan info tersebut untuk menampilkan iklan kepada orang yang tepat di Pinterest. Misalnya, dengan begini Anda mungkin melihat iklan untuk sepasang sepatu yang Anda pesan, tetapi tidak Anda beli.
  • Berhenti ikut serta dari iklan hasil personalisasi di Pinterest
  • Masuk ke akun Pinterest Anda
  • Klik ikon chevron arah bawah  di sudut kanan atas untuk membuka menu
  • Klik Pengaturan
  • Pilih Privasi dan data
  • Hapus centang kotak di sebelah Penggunaan info mitra
  • Klik Selesai
  • Buka aplikasi Pinterest di perangkat lalu masuk ke akun Pinterest
  • Ketuk gambar profil Anda di sudut kanan bawah
  • Ketuk ikon mur
  • Ketuk Privasi dan data
  • Nonaktifkan Penggunaan info mitra
  • Buka aplikasi Pinterest di perangkat lalu masuk ke akun Pinterest
  • Ketuk gambar profil Anda di sudut kanan bawah
  • Ketuk ikon mur
  • Ketuk Privasi dan data
  • Nonaktifkan Penggunaan info mitra
  • Harap perhatikan bahwa pengaturan ini tidak berlaku untuk informasi tentang pembelian yang dimulai oleh Anda di Pinterest.

    Memperbarui preferensi berbagi data di luar Pinterest

    Berikut pilihan lain yang memungkinkan Anda mengontrol bagaimana data dari browser atau perangkat seluler digunakan untuk personalisasi iklan oleh Pinterest dan layanan iklan lainnya. Perlu diingat bahwa setiap kontrol hanya berlaku untuk data dari browser atau perangkat tempat Anda menerapkannya. 

    Jika ingin menghentikan keikutsertaan dari semua personalisasi iklan Pinterest berdasarkan aktivitas di luar Pinterest, gunakan pengaturan akun Pinterest Anda seperti yang dijelaskan di atas

    Memperbarui preferensi aktivitas web

    Pinterest mematuhi Prinsip Pengaturan Mandiri untuk Periklanan Berdasarkan Perilaku Online dari Digital Advertising Alliance dan menyediakan opsi menghentikan keikutsertaan pada alat pilihan konsumen DAA di optout.aboutads.info. Di situs tersebut, Anda dapat memilih untuk menghentikan keikutsertaan penggunaan informasi yang dikumpulkan Pinterest tentang aktivitas penjelajahan web yang bertujuan menampilkan iklan yang ditargetkan kepada Anda.

    Catatan: Saat Anda menghentikan keikutsertaan di aboutads.info, pilihan Anda di sana hanya berlaku untuk informasi yang dikumpulkan tag Pinterest dari browser yang Anda gunakan untuk memilih untuk tidak ikut serta. Hal ini tidak berlaku pada perangkat seluler atau browser lain yang Anda gunakan. Selain itu, jika menghapus cookie, Anda harus memilih menghentikan keikutsertaan lagi.

    Memperbarui preferensi aplikasi seluler

    Perangkat iOS dan Android juga menawarkan pilihan yang khusus untuk platform tersebut. Kami merangkum pilihan tersebut di bawah ini, tetapi harap baca pengungkapan tersebut secara detail 

    Jika Anda ingin menolak, Anda harus menggunakan pengaturan ini, dan ingat bahwa pilihan Anda hanya berlaku untuk perangkat yang Anda pakai untuk menolak. Jika Anda ingin menolak pada beberapa perangkat, Anda perlu menolak secara terpisah pada masing-masing perangkat.

    Android

    Perangkat Android memiliki pengenal iklan yang dapat diatur ulang yang digunakan Pinterest dan perusahaan lain untuk menargetkan iklan berdasarkan aplikasi yang Anda gunakan. Perangkat Android memungkinkan Anda menolak penggunaan pengenal yang bertujuan memperlihatkan iklan bertarget kepada Anda.

    Untuk meninjau pengaturan ini, di pengaturan perangkat Android Anda, pilih Privasi, lalu Iklan.

    iOS

    Pada perangkat apa pun dengan iOS versi 14.5 atau lebih tinggi, aplikasi wajib meminta izin untuk menggunakan informasi yang diterimanya tentang aktivitas Anda dari aplikasi dan situs web perusahaan lain di perangkat tersebut, jika menggunakan informasi tersebut untuk iklan. 

    Di Pinterest:

  • Jika Anda memilih pelacakan "Izinkan", mode ini membantu mempersonalisasi pengalaman iklan Anda dan meningkatkan iklan yang Anda lihat. 
  • Jika Anda memilih "Minta Aplikasi untuk Tidak Melacak", iklan Anda akan kurang dipersonalisasi. Pengiklan masih dapat mengirimkan informasi aktivitas Anda kepada kami. Kami hanya akan menggunakan informasi ini untuk iklan setelah kami menghapus atau menggabungkannya dengan informasi lain sehingga tidak lagi terhubung dengan Anda. 
  • Anda dapat menyesuaikan pilihan kapan saja di pengaturan perangkat Apple dengan memilih Privasi lalu Pelacakan, dan ingat bahwa pilihan Anda hanya berlaku untuk perangkat tersebut.

    Menonaktifkan personalisasi

    Jika Anda tidak ingin Pinterest menggunakan hal-hal yang tidak Anda sukai untuk mempersonalisasikan pengalaman Anda, berikut beberapa yang dapat dilakukan:

  • Buka pengaturan privasi akun Anda dan nonaktifkan pengaturan Personalisasi
  • Ubah fitur Jangan Lacak browser Anda agar Pinterest dan situs lain tidak dapat menggunakan info ini untuk personalisasi
  • End of Other articles Links
    Masih butuh bantuan? Hubungi Kami
    User feedback
    Apakah artikel ini membantu?

    collection_fields

    Bagaimana kami dapat menjadikan artikel ini lebih baik?